MATABLITAR.COM – Wates – Pasar Bantengan di Desa Tulungrejo, Kecamatan Wates, Kabupaten Blitar, merayakan ulang tahunnya yang ke-102 dengan acara tasyakuran dan berbagai kegiatan meriah. Jumat, (19/07/24).
Pasar Bantengan, dikelola oleh BUMDesa Sumber Mulya Tulungrejo, telah menjadi ikon Desa dan Kecamatan ini. “Orang luar daerah mengenal Kecamatan Wates kalau tidak karena Pantai Jolosutro, ya karena Pasar Bantengan,” ujar Choirul Hadi Nawawi, Ketua BUMDesa Sumber Mulya Tulungrejo.
Setiap tahun, pasar ini merayakan hari ulang tahunnya dengan tasyakuran kenduri. Tahun ini, acara dimulai pukul 09.00 WIB di dalam pasar, dihadiri oleh Camat Wates, Agus Zaenal Arifin, dan Kepala Desa Tulungrejo, Tarmuji Priono, bersama rombongan yang juga memborong dagangan para pedagang pasar.
Setelah itu, masyarakat dan pedagang pasar mengadakan makan bersama dari hasil sedekah bumi sebagai bentuk rasa syukur atas keberkahan dari beroperasinya Pasar Bantengan.
Sebagai rangkaian kegiatan, acara malam hari nya diisi dengan pagelaran seni jaranan dan bantengan oleh Paguyuban Turonggo Tresno Budoyo Tulungrejo.
Pada kesempatan ini, BUMDesa Tulungrejo dan Pemerintah Desa Tulungrejo meluncurkan Kartu Pedagang Produktif (KPP).
Kartu ini diberikan kepada seluruh pedagang pasar untuk mengidentifikasi mereka dan juga sebagai alat pembayaran non-tunai yang terintegrasi dengan sistem pembayaran.
“Walaupun pasar tradisional, kita harus mengikuti kemajuan zaman. Transaksi non-tunai ini bisa menghindari penggunaan uang palsu,” lanjut Hadi.
Camat Wates menyerahkan KPP secara simbolis kepada perwakilan pedagang pasar, didampingi Kepala Desa Tulungrejo, Ketua BPD Desa Tulungrejo, Ketua BUMDesa Sumber Mulya Tulungrejo, serta Mas Wima Brahmantya selaku tamu undangan yang membawa teman-teman dari Mancanegara seperti Amerika, Kanada, Polandia, dan Spanyol untuk menyaksikan rangkaian kegiatan tersebut.
Acara ini juga menjadi bagian dari serangkaian kegiatan peringatan Bersih Desa Tulungrejo, Hari Jadi Kabupaten Blitar ke-700, dan menyongsong HUT Kemerdekaan RI ke-79.
“Kedepannya semoga semakin meriah dan Pasar Bantengan menjadi pusat ekonomi masyarakat Tulungrejo dan juga Kecamatan Wates.” Harap Hadi. (Kim/Red)